Search This Blog

Sunday, February 26, 2012

Ghost Rider: Spirit of Vengeance - Its Just a Litlle Spark

Saya tidak menyangka kalau di tahun 2012 ini dibuat sequel Ghost Rider, karena seri pertamanya pada tahun 2007 biasa-biasa saja. Nicolas Cage kembali memerankan sosok pengendara sepeda motor yang dikutuk menjadi setan. Sebagian besar pemain tidak kembali ke sequel ini termasuk love interestnya Johnny Blaze, yaitu Eva Mendez.
Diceritakan setelah Johnny menjalani hidup sebagai Ghost Rider, kehidupannya mulai terenggut dengan kutukan yang ia dapat dari hasil perjanjiannya dengan Setan, yang disebut Roarke. Berpetualang dari satu negara ke negara lainnya, dan mengasingkan diri dari kehidupan mencegah dirinya menjadi bahaya bagi manusia. Sampai suatu ketika, tiba-tiba seoarang pendeta bernama Moreau (Idris Elba). Moreau meminta bantuan Johnny untuk menolong seoarang bocah bernama Danny (Fergus Riordan). Danny adalah hasil hubungan seoarang wanita bernama Nadya (Violante Placido) dengan Roarke, secara langsung Danny adalah titisan setan. Sebagai imbalannya, Moreau berjanji dapat mengembalikan kehidupan Johnny.

Sangat jelas dari pengambilan gambarnya bahwa GR2 ini diperuntukan untuk format 3D. Latar, aksi dan juga pengambilan gambar akan sangat indah bila dilihat melalui kaca mata 3D. Terlepas dari penyajian gambar, isi ceritanya sendiri begitu lemah dan norak kalau saya boleh bilang. Dimana setan begitu mudah mengumbar "janji" walaupun pada kenyataannya mungkin seperti itu. Dari segi efek khusus terlihat ada peningkatan dengan menunjukan detil perubahan manusia ke api maupun apinya itu sendiri. Aksinya tidak ada yang begitu wah, termasuk perubahan mesin berat yang dirubah menjadi api juga kurang maksimal. Ciri khas Ghost Rider tidak begitu diumbar, yaitu api, hanya percikan-percikan biasa.
Kebintangan Nic. Cage sepertinya sudah mulai meredup beberapa tahun terakhir, dan tak mampu menolong film ini.

Rated: 6/10

No comments:

Post a Comment